• Januari 5, 2026
  • 1 minute Read
Siswa SDN Tangerang 1 Raih Juara 1 Medali Emas di Kejuaraan Taekwondo Internasional

sumber1news

Tangerang – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh pelajar asal Kota Tangerang. Siswa SDN Tangerang 1, kelas 3C, atas nama Indira Pandhita Indopura, berhasil meraih Juara 1 dan medali emas pada ajang International Inter Student Taekwondo Championship ke-3.
Kejuaraan berskala internasional tersebut digelar di Indoor Stadium Tangerang, Banten, Indonesia, dan berlangsung selama tiga hari, mulai 26 hingga 28 Desember 2024.


Indira tampil gemilang sejak babak awal hingga final, menunjukkan teknik, mental bertanding, serta disiplin tinggi yang mampu mengungguli para peserta dari berbagai daerah dan negara.

Prestasi ini menjadi kebanggaan tidak hanya bagi keluarga, tetapi juga bagi SDN Tangerang 1, sekaligus mengharumkan nama Kota Tangerang di kancah olahraga pelajar internasional.
Keberhasilan Indira Pandhita Indopura diharapkan dapat menjadi motivasi bagi pelajar lain untuk terus berprestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik, khususnya olahraga bela diri taekwondo. Tutup

Red

  • Desember 6, 2025
  • 2 minutes Read
**Pertandingan Panahan Bupati Cup Tangerang Digelar di Stadion Mini Kelapa Dua

sumber1news

Kab.Tangerang
Ratusan Peserta dari Berbagai Sekolah dan Klub Ramaikan Kompetisi**
Kabupaten Tangerang, Sumber1News-ID – Pertandingan olahraga panahan dalam rangka Bupati Cup Tangerang berlangsung meriah di Stadion Mini Kelapa Dua, Jl. Kalasan Raya No. 40, Bencongan Indah, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu (06/12/2025).

Olahraga panahan merupakan cabang yang menggunakan busur dan anak panah untuk mengenai sasaran berbentuk target dengan sepuluh lingkaran konsentris. Setiap tembakan dinilai berdasarkan lingkaran tempat panah mendarat.

Kegiatan ini diikuti oleh peserta dari berbagai jenjang, mulai dari pelajar SD, SMP, SMA/SMK, mahasiswa, hingga masyarakat umum. Antusiasme terlihat dari banyaknya peserta yang turut serta.
Daftar Peserta Panahan Bupati Cup Tangerang.

Peserta berasal dari berbagai sekolah dan klub panahan, antara lain:
SD Islam Abu Dzar, ALC Depok, Alfath Archery Club, Al Hakim Archery Club Bekasi, Alias Islamic School, Al Jauhari Archery, SD Alwildan 1 Gading Serpong, Amfibi Archery Team, Anugerah Archery Team, Arb Archery, SDIT Ar Ridho Tangerang, Binus School Serpong, Brave Archery, Barebrow Squad Tangsel, Cahaya Cakra Archery, SDIT Cordova 2, SDIT Cordova 5, DAD Archery, SDIT Dauroh, Delta Archery, East Archery Team, SD Exiss Abata – Al Jauhari Archery, Fast Marinir Archery Club, GACC, Gen-Z Archery Team, Get-X Archery, GTS Archery Tangerang, Sekolah MSUTQ Imam Syafi’i, Jakarta Archery Club, PERPANI Kabupaten Tangerang, SDIT Lentera Ilmu, MTsN 2 Kabupaten Tangerang, MTsN 5 Pagedangan, Nurul Fikri Boarding School SE, SD Islam Nurul Hikmah, One Archery, Pakansari Archery Club, Power Archery, PPOP DKI Jakarta, SDN Rahayu Cisauk Suradita, RNA, Rons Archery, RR Geeza Archery, SAN Archery, Sabaking Archery Club/Agis, SD Islamic Village, SD Negeri Kasusirung 1, Segar Archery/MTSN 8 Jakarta, Sibling Archery Team, SMACK Archery, SMAN 1 Tangerang, SMAN 2 Kota Tangerang, SMPN 1 Cikupa, SMPN 3 Cisauk Suradita, SMPN 2 Panongan, SMP Islamic Village, Spobnas Panahan Lampung, STIM Archery, Tanjung Archery Plus, Target, THI Archery, Universitas Budi Luhur.
Total peserta: 64 peserta.
Harapan dari Masyarakat
Dalam wawancara dengan awak media, salah satu orang tua peserta, Aulia, menyampaikan apresiasi sekaligus harapannya terhadap perkembangan olahraga panahan di Kabupaten Tangerang.

> “Saya berharap pemerintah dapat meningkatkan kegiatan lomba panahan ini hingga ke tingkat internasional sebagai motivasi bagi anak-anak bangsa. Akan lebih baik lagi jika kegiatan seperti ini rutin diadakan saat libur sekolah agar menjadi aktivitas positif sekaligus membuka peluang prestasi bagi generasi muda,” ujarnya.
Pertandingan panahan ini diharapkan dapat menjadi wadah pembinaan prestasi sekaligus memperkuat minat generasi muda terhadap olahraga yang menuntut konsentrasi, ketenangan, dan ketepatan tersebut.

Laporan: Rini Nuraini / Sumber1News

  • November 23, 2025
  • 2 minutes Read
GERAM,!!!* *BANTUAN PANGAN (BERAS) TAHUN 2025 KELURAHAN KARANGANYAR MENIMBULKAN KERESAHAN DI KALANGAN WARGA TIDAK MAMPU DAN KURANG MAMPU*

sumber1news.com

Tangerang
Ketua Forum RT Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Neglasari Kota Tangerang, Achmad Husaeni yang biasa disapa Husaen, angkat suara terkait carut-marut pembagian bantuan beras Bulog dalam program Bantuan Pangan Nasional (BPN) untuk bulan Oktober dan November 2025. Ia menyesalkan banyaknya warga tidak mampu dan kurang mampu yang justru tidak menerima bantuan, sementara sejumlah penerima yang tergolong mampu tetap terdata sebagai penerima manfaat.

Husaen menyebut bahwa pembagian beras di Kelurahan Karang Anyar, jauh dari kata tepat sasaran. Data penerima manfaat mengalami perubahan yang signifikan tanpa penjelasan yang jelas dari pihak terkait.

“Yang menyedihkan, justru yang tidak mampu atau kurang mampu malah tidak menerima. Banyaknya warga yang mengadu ke pada Ketua RT setempat, mengeluh karena namanya tidak lagi tercantum dalam daftar. Ini sangat mencederai rasa keadilan,” tegas Husaen kepada wartawan, Sabtu, (22/11/2025).

Ia menduga ada ketidaksesuaian data yang digunakan oleh pihak Badan Pusat Statistik (BPS) dalam menetapkan penerima bansos. Karena itu, Husaen mendesak agar pendataan penerima bantuan segera diperbarui agar tidak terus menerus salah sasaran.

“Kami minta BPS turun langsung ke lapangan. Jangan hanya mengandalkan data lama yang tidak sesuai kondisi real di lapangan. Pemerintah harus hadir melindungi yang lemah, bukan malah menyisihkan mereka dari bantuan,” tegasnya.

Fenomena ini menambah daftar panjang persoalan bantuan sosial yang kerap tidak menyentuh akar masalah. Ketika program digembar-gemborkan sebagai bentuk perhatian negara terhadap rakyat miskin, di lapangan justru mereka yang paling membutuhkan sering kali luput dari perhatian.

Warga pun berharap adanya transparansi dan evaluasi total dalam sistem pendataan dan penyaluran bansos agar tidak terus menjadi ajang kesalahan yang berulang tahun demi tahun.

  • November 17, 2025
  • 2 minutes Read
KKI (KushinRyu M Karate-do Indonesia) Pengcab Kota Tangerang Sukses Mengadakan UKT Periode Ke II Tahun 2025

sumber1news.com

Tangerang : Sebanyak 350 Karateka mengikuti Gasshuku dan Ujian Penurunan Kyu (kenaikan tingkat) yang dilaksankan oleh Kushin Ryu M Karate-Do Indonesia (KKI) Provinsi Banten.
Pelaksanaan kegiatan ini berlansung satu hari penuh 16 November 2025 bertempat di Aula Al Amanah lantai 5 Puspem Kota Tangerang.

Ketua Panitia Pelaksana Dewi Yuli Anisa, S.E., M.M. mengatakan, kegiatan Ini bertujuan untuk menyamakan gerakan teknik yang telah distandarkan kepada karateka sebagai salah satu syarat dalam mengikuti Ujian Penurunan Kyu.

“Ujian Penurunan Kyu atau kenaikan tingkat ini merupakan sebuah kegitan rutinitas yang telah teragendakan setiap 6 bulan dan semestinya semester ini yang menjadi tuan rumah adalah Kab. Lebak, karena sesuatu hal maka Kota Tangerang siap melaksanakan,”ujarnya.

Ibu yang memiliki 2 anak ini dan juga Karateka Cilik KKI Kota Tangerang juga mengungkapkan, tentunya melalui kegiatan ini merupakan upaya dalam mencari bibit-bibit karateka yang siap untuk membawa prestasi bagi perguruan KKI Banten dan khususnya Kota Tangerang.

“Ini merupakan kegiatan internal KKI Banten tentunya dari program Ujian Perununan Kyu dari sini pun kita memang melihat calon-calon karateka yang memiliki modal untuk kita bawa meraih prestasi,” katanya.

Ditempat yang sama Ketua Dewan Guru KKI Provinsi Banten Sensei Michael Oryoin mengapresiasi segala prestasi yang telah ditorehkan oleh KKI. Dirinya menilai sejauh ini kader-kader Kushin yang tersebar di daerah sudah banyak meriah prestasi melalui Kejuaraan resmi maupun terbuka baik ditingkat Provinsi hingga Nasional.

“Dalam waktu dekat kami akan melakukan lagi Gasshuku khusus Sabuk Hitam & Sabuk Coklat KKI Banten, sebagai pembekalan lebih maksimal mencetak karateka handal dan membentuk karakter building, jujur dan berprestasi di segala bidang,” ujar pelatih Dojo Kabaresi Bumi Indah.

Sementara Ketua KKI Kota Tangerang Andre A. Piri, S.H., M.H. Senantiasa berkomitmen mengawal organisasi melalui kegiatan – kegiatan positif seperti Ujian kali ini.

“Apapun yang terjadi KKI harus mampu mandiri dan tetap semangat, bila mana ada gangguan internal maupun eksternal kita siap menghadapai,” tegas Andre yang juga sebagai

Semoga kesuksesan KKI Banten semakin sukses lagi meraih prestasi dengan menjaga kesolidan organisasi dan terus belajar teknik dan taktik olahraga karate ini, Salam Karate dari Redaksi, Oss…

  • September 30, 2025
  • 1 minute Read
PB PERSANI KOTA TANGERANG MEMASUKI HARI KE TIGA DALAM AJANG TURNAMEN 2nd GYMNASTICS TANGERANG OPEN TINGKAT NASIONAL,

sumber1news.com

Tangerang, Selasa 30 September 2025 Di hari ke tiga ini Pertandingan Senam aerobic dalam kejuaraan Gyimnastics open 2025 ke II tingkat Nasionan di gedung Tangerang Conveintion Center, Cimone Kota Tangerang, di pertandingkan kelas aerobic junior maupun senior yang di ikuti Club – Club Senam dari lima ( 5 ) Wilayah dari Daerah Provinsi Jawa timur , jawa Tengah, jawa barat, DKI Jakarta, dan Provinsi Banten,

Para atlit masing – masing menunjukan kebolehan nya di hadapan juri agar mendapat kan nilai yang maksimal,Club dari DKI Jakarta merajai di kelas ini, Aerobic Gymnastics Sehingga hampir Seluruh juara dapat diraih oleh Atlit putri maupun putra dari DKI jakarta maupun klub dari jakarta, 40 atlit yang mengikuti pertandingan aerobic ini, tuan Rumah Kota tangerang hanya mendapatkan satu medali perak dan satu medali perunggu dari senior putri, dan lebak banten mendapatkan satu medali perak dari aerobic putra,”ujar heru,

heru nengatakan kegiatan aerobic gimnastics ini untuk menguji mental para atlit kami, khusus nya atlit yang bernaung dalam pembinaan PB Persani dan juga untuk menambah pengalaman mereka dan menguji mental mereka, agar pada saat bertanding dalam even – even kedepan nya bisa menambah pengalaman dan lebih kuat mental nya,”ujar heru,

marna

  • September 30, 2025
  • 2 minutes Read
*PERGURUAN KUSHIN RYU M KARATE-DO INDONESIA (KKI) MENGADAKAN UKT (UJIAN KENAIKAN TINGKAT) KKI KOTA TANGERANG*

sumber1news

Tangerang Selatan

Setelah menjalani latihan berbulan bulan para Kohai perguruan karate Kushin Ryu M Karate-do Indonesia Kota Tangerang menempuh ujian kenaikan sabuk pada hari Minggu 28 September 2025, di Dojo Vitalaya Pamulang Tangerang Selatan yang di adakan Pengurus Daerah Kushin Ryu M Karate-do Indonesia (KKI) Provinsi Banten, dan mendapatkan Ijazah kenaikan sabuk.
Dengan Ujian kenaikan Tingkat (UKT) sabuk menjadi bukti bahwa karateka telah mampu dan layak memakai sabuk dengan tingkatan yang lebih tinggi.

Ketua Harian Pengda KKI (KushinRyu M Karate-do Indonesia) Provinsi Banten Sensei Marwanto mengatakan dalam tahapan program pembinaan Kohai KKI di Provinsi Banten yang saat ini di laksanakan UKT (Ujian kenaikan Tingkat) dari KKI Kota Tangerang sudah terprogram dari awal tahun 2025 untuk meningkatkan prestasi para Kohai Kushin Ryu M Karate-do Indonesia (KKI) Kota Tangerang untuk dapat meningkatkan kualitas Karateka ke depan menghadapi setiap kejuaraan Karate tingkat Kota/Kabupaten sampai dengan tingkat nasional agar berprestasi.
Antusiasme peserta menjalani ujian sangat bersemangat.
Proses pengujian dengan penilaian gerakan dasar (kihon), jurus (kata), serta aplikasi gerakan dalam pertarungan (kumite) ujar Marwan.

Ketua Pengcab KKI (KushinRyu M Karate-do Indonesia) Kota Tangerang Andrea A Piri, “kami sangat senang dengan semangatnya para peserta UKT( Ujian Kenaikan Tingkat) perguruan KKI Kota Tangerang dan untuk evaluasi kami dengan mengukur kemampuan karateka kami dalam menguasai kata (rangkaian gerakan), kihon kumite dengan kemampuannya untuk naik ke tingkatan sabuk berikutnya dan terimakasih kepada seluruh pengurus KKI baik di Kota Tangerang maupun di Pengda Provinsi Banten atas dukungan dan pembinaan nya untuk KKI Kota Tangerang”ujar Andre.

Dengan terlaksananya ujian kenaikan sabuk ini yang pesertanya dari Pengcab KKI Kota Tangerang, diharapkan tidak hanya meraih prestasi dalam bidang olahraga karate saja, tetapi juga mendapatkan manfaat positif dalam kehidupan sehari-hari mereka, seperti peningkatan karakter, kepercayaan diri, serta kemampuan dalam mengatasi tantangan “ungkap Sensei Samsul sebagai Ketua Majelis Sabuk Hitam Kushin Ryu M Karate-do Indonesia – KKI Provinsi Banten yang juga hadir sebagai pengarah saat UKT ( Ujian Kenaikan Tingkat). Red/Youdi

  • September 30, 2025
  • 1 minute Read
KE JUARAAN 2nd GYIMNASTICS TANGERANG OPEN 2025 YANG BERLANGSUNG DARI 26 SEPTEMBER SAMPAI DENGAN 3 Oktober 2025,

sumber1news.com

Tangerang Kota minggu 28 September 2025, Dalam lanjutan kejuaraan 2nd Gyimnastics Tangerang open 2025, pada hari Minggu tggl 28 September 2025, di Gedung Tangerang Convention Center Cimone Kota Tangerang,

mempertandingkan empat ( 4 ) sesi dari level 1 sampai dengan level 2 untuk katagori artistik, dalam pertandingan level 1 kelompok usia 5 – 9 tahun,
Disciplin women’s Artistic Gyimnastics ( WAG ) Session All Session kategory Level 1 – Max 9 Tahun ( festival ) Festival /Kompetisi Festival parallel,” jelas heru,

Juara ND Nama Club :

1.Syafiqa zia Alkayyisa, : Kanika Gyimnastics,
2.Avery Savanna Tandanu,: Playfield kids Academy,
3.Athailla Shaheera Amani, Fast Gym,

Discipline Women’s Artistic Gyimnastics ( WAG ) Session All Session Category Level 2 – 5 – 9 Tahun ( Festival ) Festival /Kompetisi Festival Farallel,

Juara Nd Nama Club:

1 .Shaquilla Aeyza Maulana, Kanika Gyimnastics,
2 . Victoria Esmae Suwarna, Plyfield Kids Academy,
3 . Kanaya Annoura Alfarizi, Kanika Gymnastics,” Heru menyampaikan bahwa kegiatan 2nd gyimnastics ini insya allah berakhir sampai tanggal 3 oktober 2025,” ujar heru,
marna

  • September 21, 2025
  • 2 minutes Read
PERSATUAN JUDO TANGERANG SELATAN MENGADAKAN KEJUARAAN JUDO PROVINSI BANTEN

sumber1news.com

Tangsel – Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Pengkot Tangerang Selatan menggelar Kejurda Judo Banten di Plaza Puspem Kota Tangsel, Ciputat, pada 20 September 2025.

Kejuaraan ini diikuti 100 atlet dari 8 Pengcab Judo Se-Banten yakni, Tangsel, Kota Tangerang, Kab. Tangerang, Lebak, Serang dan Cilegon.

Acara ini menjadi bagian dari pembinaan Judo secara berkelanjutan yang dilakukan Pengprov PJSI Banten, sekaligus menjadi ajang seleksi menuju PON Beladiri tahun 2025 di Kudus bulan depan

Ketua Umum Pengprov PJSI Banten, Ananda Trianh Salichan, S.H. mengatakan, event ini bukan hanya kejuaraan biasa tetapi juga sebagai ajang seleksi untuk mengikuti kejuaraan nasional maupun internasional.

“Judo Banten punya prestasi dan bukti meriah 2 medali Emas pada PON tahun 2024 di Aceh. Ini bukti bahwa Judo di Banten merupakan cabang olahraga masuk kategori utama,” ujar Ananda, Sabtu (20/9).

Ketua Umum KONI Kota Tangerang Selatan, M. Hamka Handaru, M.M. menuturkan tujuan utama kegiatan ini adalah untuk mengukur pembinaan Judo di Tangsel dalam rangka menghadapi iven terkabar Provinsi Banten tahun 2026 dan Tangsel sebagai tuan rumah Porprov, ia menambahkan pengalaman prestasi atlet Judo Tangsel pada Porprov yang lalu hanya meraih 5 keping Perunggu dan tahun depan target juara umum harus meraih 5 medali Emas. Ungkap pensiunan TNI AU yang berpangkat Letkol ini jelas.

“Kami berharap melalui Kejurda ini akan lahir lagi atlet-atlet potensial yang bisa membawa nama Tangsel atau Banten ke kancah nasional dan internasional,” tandasnya.

Sementara Ketua Umum PJSI Kota Tangerang Selatan, Deden Deni, S.E., MAP, M.M.usai dilantik mengajak seluruh pengurus untuk bisa bekerjasama dalam meraih prestasi, sekaligus memohon arahan dari KONI Tangsel dalam rangka pembinaan atlet potensial yang mandiri.
“Dalam menopang pencapaian pada pembinaan atlet judo, maka diperlukan program yang tertata dan berkesinambungan baik jangka pendek, menengah dan panjang, sehingga kita bisa mengukur secara profesional.” Ujar Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangsel.

Kejurda Judo Banten yang diselingi Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Kota PJSI Tangerang Selatan dihadiri Forkopinda dan beberapa pecinta olahraga yang terhimpun dalam KONI Kota Tangsel berbaur menjadi satu dengan atlet, pelatih dan Official sebuah tanda baik untuk meraih prestasi tertinggi kelak. Selamat buat pengurus baru dan para atlet yang baru saja dilantik masa 2025-2030.

red

  • Februari 18, 2025
  • 2 minutes Read
Pelatihan Senam Anak Indonesia Hebat Untuk Guru PJOK SD/MI SMP/MTS, SMA/SMK Se Provinsi Banten MGMP POJK SMA PROVINSI Banten

sumber1news.com

Tangerang

Pelatihan Senam Anak Indonesia Hebat acara di buka oleh pengurus MGMP PJOK Heru minwardiani, M.Pd yang di Selenggarakan di Gedung TCC Cimone Kota Tangerang di Hadiri 120 peserta Guru Olah Raga dari perwakilan masing – masing Daerah dari berbagai Sekolah mulai dari SD , SMP, SMA, dan SMK, Se Provinsi Banten,heru berharap Semoga kegiatan senam PJOK ini dapat berjalan dengan baik di seluruh Sekolahan khusus nya di Provinsi Banten ini,”ungkap heru,

Dalam acara ini di hadiri Kepala BGP Provinsi Banten Dr. Sugito Adiwarsito,M.Or, juga Hadir Ibu Euis Ratna,S.Pd, dan juga di hadiri beberapa pengurus MGMP lain nya,dan di hadiri
120 Orang peserta perwakilan guru Olah Raga dari berbagai daerah Se Propinsi Banten,

mengikuti kegiatan pelatihan Senam Indonesia hebat ini untuk di trapkan pada anak didik nya di masing – masing Sekolahan kegiatan senam Indonesia Hebat ini juga yang di intruksi kan oleh Mentri pendidikan agar di laksanakan dan dapat berkembang di seluruh Indonesia, pada murid sekolah masing – masing Setiap hari nya, mulai dari tingkat SD, SMP, SMA, Dan SMK,”ungas Sugito,

Dr Sugito Adiwarsito,M.or Kepala BGP Provinsi Banten mengatakan agar Senam Indonesia Hebat ini harus di lakukan secara rutin dalam seminggu tiga kali di seluruh sekolah – sekolah dari tingkat SD SMP SMA maupun SMK, yang ada di Provinsi Banten ini menurut nya Setiap Sekolahan dapat mengikuti program yang di canangkan oleh Bpk Mentri Pendidikan,” ungkas Sugito,

Pada hari ini kami sengaja mengundang para guru olah raga agar dapat menghadiri acara ini untuk di praktekan langsung agar bisa di trapkan pada murid – murid nya di sekolah nanti, karena program ini himbauan langsung dari Bpk Mentri Pendidikan,”ungkas Sugito,
red

Dan acara di akhiri oleh ketua Panitia Heru minwardiani,M.Pd,”tutup,

  • Februari 17, 2025
  • 2 minutes Read
*KEJURPROV KKI (KUSHINRYU KARATE-DO INDONESIA) PROPINSI BANTEN SEBAGAI PERSIAPAN KEJUARAAN FORKI BANTEN*

sumber1news.com

Tangerang
Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Kushin RYU M Karate-Do Indonesia (KKI) Banten merupakan salah satu ajang seleksi ke Kejurnas KKI di Jakarta, kemudian wahana pemanasan bagi atlet calon Tim KKI Banten. Juga seleksi dan persiapan atlet ke Kejurprov FORKI Banten di Kota Tangerang yang di hadiri Warek Univ Rahardja Bpk. prof.Dr. Henderi,M.kom yang di dampingi Bpk.Ir.Mukti Budiarto, M.TI
dan juga di hadiri Bpk Dr.Ir Moh Rakhmansyah, Msi. Pembina KKI (KushinRyu Karate-do Indonesia) kota Tangerang.(Minggu/16/02/2025)

Selain arena pendaftaran atlet-atlet Kab/Kota yang disiapkan ke Dua event terdekat yakni akhir bulan ini dan pertengahan April mendatang.
Kejurprov kali ini diikuti sebanyak 250 atlet dari 5 daerah di Banten tampil dalam Matras di Hall Kampus Universitas Raharja Kota Tangerang, Ahad (Minggu 16/2/26).
Jumlah tersebut menurun dari pelaksanaan tahun sebelumnya (2024) yang mencapai 400 Karateka. Ketua Harian Pengprov KKI Banten, Marwanto JR yang di hubungi via WhatsApp di Bangkok mengatakan, meski dari sisi kuantitas menurun namun pihaknya yakin justru kualitasnya lebih meningkat. Ini karena ada batasan limit waktu yang terbatas sehingga tidak semua karateka bisa tampil, selain memenuhi waktu sempit ketentuan dan keterbatasan Pengprov menggalang sponsor tidak terlaksana.
“Kami memahami hal itu. Namun demikian, kami tetap yakin akan kualitas dan peningkatan para atlet akan tercapai target prestasi yang digawangi Binpres,” ujar Marwan di penghujung suara iPhonnya terputus.

Ketua Panitia Pelaksana Andre A Piri, S.H., M.H. menambahkan bahwa dari ajang kejurprov ini diharapkan akan muncul potensi atlet yang kelak bisa diandalkan dan dibanggakan Prov Banten di berbagai event berskala nasional, regional dan internasional. “Beberapa karateka KKI penghuni Puslatda FORKI juga tampil di Kejurprov kali ini. Tak mengherankan mereka masih eksis dan mendominasi pelaksanaan even yang terbagi dalam kelompok usia, yakni senior, Junior, Kadet, Pemula, Pra Pemula dan Usia Dini.” Tegas Andre yang juga menjabat Ketua KKI Kota Tangerang.

Sementara Ketua Dewan Guru KKI Banten, sensei Michael Oryoin menyambut baik pelaksanaan Kejurprov ini. “Puji Tuhan pelaksanaan Kejuaraan Provinsi KKI Banten tahun 2025 ini berjalan lancar dan sukses,” ungkap dengan riang gembira disela-sela kerumunan karateka KKI. (Madith)

Berita Populer

  • Januari 20, 2026
  • Januari 20, 2026
  • Januari 18, 2026
  • Januari 15, 2026
  • Januari 14, 2026
  • Januari 13, 2026
Verified by MonsterInsights